POLITIK 

Survei Internal Unggulkan Jokowi, Sandi: Harus Kerja Ekstra Keras

beritaterkini99 – Pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno kalah dari Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Sandiaga mengaku terus berupaya mengejar ketertinggalan elektabilitas.

“Ya harus kerja keras karena sudah dua bulan kerja kita sudah berhasil memangkas keunggulan petahana, cukup signifikan,” ujar Sandiaga di Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (20/10/2018) malam.

Menurutnya, masih ada waktu 6 bulan untuk mengejar ketertinggalan. Ia bersama Prabowo akan bekerja keras memenangi Pilpres 2019.

“Tapi 6 bulan ke depan kita harus kerja ekstra keras,” kata Sandiaga.

Sandiaga menjelaskan bahwa tim pemenangannya harus fokus ke isu ekonomi yang selama 4 tahun ini dinilai masih ada catatan dari Presiden Jokowi.

Ia menilai bahwa menurut hasil survey internalnya 65% masyarakat masih terbebani biaya hidup seperti bahan pokok, tagihan listrik, dan tagihan sehari hari. Masalah tenaga kerja masuk teritori pesimis juga akan menjadi fokus tim pemenangan Prabowo-Sandiaga.

“Yang pasti dua catatan yang tadi yang mesti kita koreksi dan kita perbaiki,” ujar Sandiaga.

Related posts