Lifestyle 

Studi Sebut Mandi Air Hangat Bisa Bantu Turunkan Gula Darah

Beritaterkini99 – Ketika kamu memiliki kondisi diabetes atau sedang berusaha untuk menjaga gula darah tidak terlalu tinggi, olahraga adalah salah satu cara terbaik untuk mengendalikannya. Tapi kalau kamu kebetulan tidak bisa olahraga, coba kendalikan gula darah dengan berendam air panas.

Peneliti Sven Hoekstra dari Loughborough University mengatakan berendam selama satu jam di air bersuhu 38 derajat celcius dapat menurunkan gula darah dan menekan inflamasi. Hal ini diketahui setelah peneliti melakukan eksperimen pada 10 pria obesitas.

Dalam studi Sven juga menemukan bahwa tubuh melepas zat nitrid oksida saat berendam air panas. Zat tersebut akan membuat pembuluh darah melebar sehingga tekanan darah juga berkurang.

“Berendam air panas bisa berdampak memperbaiki kesehatan metabolisme populasi yang kesulitan memenuhi rekomendasi aktivitas fisik,” tulis Sven seperti dikutip dari Daily Mail, Selasa (20/11/2018).

Beberapa orang dengan kondisi fisik punya cedera, asma, atau gegar otak mungkin kesulitan untuk olahraga. Nah mandi air panas bisa jadi terapi pengganti untuk membantu mereka mengendalikan gula darah.

Wah jadi selain membuat rileks ternyata ada manfaat tambahan lain ya dari berendam air panas.

Related posts