Ralph Lauren Jadi Desainer Amerika Pertama yang Raih Penghargaan dari Kerajaan Inggris
beritaterkini99-Ralph Lauren menjadi salah satu desainer yang karyanya masuk ke dalam deretan terbaik. Ia pun akan diganjar sebuah penghargaan dari Kerajaan Inggris dengan gelar Honorary Knight Commander of the Most Excellent Order of the British Empire (KBE).
Penghargaan yang diterima Ralph Lauren ini membuatnya menjadi desainer Amerika pertama yang mendapat gelar kehormatan dari Kerajaan Inggris. Hadiah atas gelar kehormatan inipun akan dipersembahkan oleh representatif Ratu Elizabeth II dalam sebuah upacara tahun depan.
Ralph Lauren diberi gelar kehormatan ini atas karyanya yang luar biasa. Banyak gaun rancangannya mampu membuat beberapa anggota kerajaan, seperti Putri Diana, Kate Middleton, dan Meghan Markle, nampak memesona di hadapan publik. Selain itu, Ralph Lauren dikenal sebagai desainer yang giat menjalankan filatropi.
Ya, desainer terkenal itu tidak hanya merancang busana selama lebih dari 50 tahun. Ia pun sudah menjadi filantropis terkemuka dengan komitmennya membantu pasien kanker untuk mendapatkan akses pengobatan yang berkualitas.
Ralph Lauren Corporation mendirikan The Nina Hyde Center di Harlem, New York dan The Ralph Lauren Center di Royal Marsden Hospital di London untuk dijadikan pusat penelitian kanker payudara.
Masuk ke dalam jejeran orang Amerika berprestasi
Namun, gelar ini bukan gelar penghargaan pertama yang diterima Ralph Lauren. Sebelumnya ia mendapatkan penghargaan untuk busana wanita dan pria serta modest wear di CFDA, the James Smithson Bicentennial Medal, the French Chevalier de la Legion d’Honneur dari Presiden Prancis, dan masih banyak lagi. Ditambahnya gelar penghargaan yang diterima Ralph Lauren dari Kerajaan Inggris menambah daftar panjang segudang prestasi yang pernah diraih.
Selamat Ralph Lauren!