Juara Piala Dunia Antarklub, Sergio Ramos Kirim Sinyal ke Lawan
Beritaterkini99 – Real Madrid baru saja sukses menjadi juara di ajang Piala Dunia Antarklub 2018. Bagi sang kapten, Sergio Ramos, gelar tersebut tak ubahnya menjadi sebuah sinyal bahaya bagi para lawan-lawan Real Madrid.
Real Madrid menjalani final Piala Dunia Antarklub 2018 melawan Al Ain di Sheikh Zayed Sports City, Sabtu (22/12) malam WIB. Pada laga ini, pasukan Santiago Solari menang mudah dengan skor 4-1 atas sang lawan.
Kemenangan ini sekaligus menutup keraguan banyak pihak atas performa Madrid. Sebab, Real Madrid memang tampil kurang konsisten sepanjang musim 2018/19. Bahkan, Madrid sampai harus memecat Julen Lopetegui.
Ramos pun menilai kemenangan di Piala Dunia Antarklub menjadi sinyal khusus bagi para lawan. Simak ucapan Ramos selengkapnya di bawah ini.
Sinyal Bahaya bagi Lawan
Sergio Ramos melihat gelar juara Piala Dunia Antarklub 2018 menjadi sangat penting bagi Real Madrid. Bahkan, Ramos menyebut dengan gelar juara ketiga beruntun yang diraih oleh Madrid, menjadi tanda mereka tak bisa dianggap remeh.
“Madrid tidak boleh dipandang remeh, musim ini kami berada di atas untuk berjuang merebut target. Sekarang waktunya beristirahat dan menikmati liburan bersama keluarga,” kata Ramos di situs resmi klub.
“Ini adalah gelar Piala Dunia Antarklub ketiga berturut-turut dan ini adalah sebuah pertanda yang baik,” tegas pemain berusia 32 tahun tersebut.
Puas Performa Madrid
Bukan hanya karena meraih gelar, Sergio Ramos juga mengaku puas melihat performa rekan-rekannya secara umum. Sebab, Madrid mampu menang dan mencetak empat gol ke gawang Al Ain. Dia senang Madrid bisa mencetak gol banyak.
“Kami ingin sekali menutup tahun ini dengan satu gelar juara dan itu terjadi. Dalam hal gol, kami bagus. Kami adalah pemenang yang layak mendapatkan gelar ini. Kami bermain di semua kompetisi dan berada di tempat yang baik,” tutupnya.