Fashion 

Tonjolkan Karakter Diri Melalui Rangkaian Makeup yang Sesuai dengan Kepribadian

Beritaterkini99- Makeup tak menghalangi seseorang untuk berekspresi. Dengan makeup, kamu bisa semakin totalitas untuk mewujudkan karakter diri tanpa ada yang membatasi. Makeup juga bisa membuat seseorang merasa lebih percaya diri. Di tahun 2019 ini, Max Factor merilis kampanye terbarunya untuk positioning mereka yang fokus pada keberagaman dengan produk yang berkualitas.

Max Factor berkomitmen bahwa produknya dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan beragam yang akan jadi solusi para perempuan dalam menemukan produk makeup yang tepat untuk siapaun dan kapanpun. Dengan kampanye You x Max Factor, setiap generasi bisa memakai produk ini untuk menunjang performa mereka.

Kampanye ini juga berdasarkan penelitian terhadap 26.000 perempuan di seluruh dunia, di mana ditemukan fakta bahwa masih banyak perempuan yang mersakan kurang puas terhadap industri kecantikan dengan ragam iklan yang dirasa kurang sesuai. Oleh sebab itu, Max Factor fokus pada ragam produk makeup yang diciptakan sesuai bagi setiap perempuan dengan segala kebutuhan yang diperlukan dan diinginkan.

2 dari 2 halaman

You x Maxfactor

Terdapat tiga kategori tema yang dihadirkan oleh Max Factor dengan produk rekomendasinya. You x Loved One merekomendasikan produk untuk tampilan minimalis yang meng-highlight 3 produk utama yakni Face Finity Compact, Excess Intensity Longwear Eyliner, dan Lipfinity Lip Colour.

Hadir pula You x Career untuk mendukung tampilan yang pofessional chic dengan pilihan produk Face Finity All Day Flawless 3-in-1 Foundation, False Lash Epic Mascara Black, dan Colour Elixir Lipstick.

Ada juga You x Girls Night Out yang terdiri dari glam and go product dengan tiga pilihan produk yang terdiri dari Masterpiece Nude Pallete, Colour Elixir Velvet Matte Lisptick, dan Lasting Performance Foundation, yang mampu ciptakan tampilan glamor seketika.

Dengan rekomendasi produk kunci di atas, maka tak kini kamu bisa tampil maksimal di segala situasi.

Related posts