Milan Punya Potensi Ikut Perburuan Scudetto Meski Juventus Super Favorit’
Juventus sudah memenangi Scudetto dalam tujuh musim terakhir. Musim ini skuat Bianconeri menguat dengan kedatangan Cristiano Ronaldo, Emre Can, Mattia Perin, Emre Can, plus kepulangan Leonardo Bonucci.
Kendati sempat digoyang krisis hingga mengalami pergantian kepemilikian, namun Milan disebut Sacchi kapabel untuk bersaing. Setelah diambil alih oleh Elliott Management, Diavolo Rosso lebih stabil dan sukses mendatangkan pemain-pemain berkualitas di musim panas.
Mereka merekrut Gonzalo Higuain, Tiemoue Bakayoko, Mattia Caldara, dan Pepe Reina. Namun Sacchi juga menyebut segala sesuatunya bisa diukur dari penampilan Milan melawan Napoli di San Paolo, Minggu (26/8/2018) dinihari WIB.
“Saya akan ulangi apa yang saya katakan setengah jam lalu kepada orang sebelah saya di pantai di sini, di Milano Marittima. Saya akan jelaskan. Juve bukan favorit, tapi super-favorit,” ungkap Sacchi kepada Corriere della Sera.
“Tapi di saat yang sama, saya yakin bahwa Gattuso, seorang yang bisa dikagumi dan sangat profesional, akan sukses membuat lompatan kualitas. Mereka bisa mengejar Scudetto, dan dalam hal itu laga Sabtu nanti melawan Napoli akan sangat penting.”
“Lebih jelasnya, bukan soal hasil tapi performanya. Itu adalah laga yang akan berjalan sangat terbuka. Milan harus bermain dengan kepala tegak, dengan mentalitas Milan yang dulu.”
“Kalau mereka melakukannya, rasa bangga tim akan meningkat secara dramatis. Tahun lalu mereka punya skuat yang muda, tapi rasanya sekarang mereka sudah tumbuh dan berkembang,” tambahnya dilansir Football Italia.